Gejala infeksi saluran kemih bisa muncul, tetapi bisa juga tidak. Jika muncul, keluhan umumnya meliputi nyeri atau panas ketika buang air kecil, sulit menahan keinginan untuk kencing, serta urine yang keruh dan berbau menyengat.
Berbagai Gejala Infeksi Saluran Kemih
Gejala infeksi saluran kemih (ISK) bisa berbeda pada setiap penderitanya, tergantung pada bagian saluran kemih yang terinfeksi. Berikut ini adalah gejala ISK berdasarkan bagian yang terinfeksi:
Gejala infeksi saluran kemih bawah
Gejala awal yang dialami penderita ISK bawah biasanya berupa nyeri atau rasa tidak nyaman di panggul atau uretra. Dalam waktu beberapa jam setelah terinfeksi, penderita dapat mengalami keluhan-keluhan berikut:
- Rasa sakit atau panas ketika buang air kecil (disuria)
- Tidak bisa menahan keinginan buang air kecil
- Sering terbangun pada malam hari untuk berkemih
- Buang air kecil menjadi lebih sering, tetapi jumlah urine sedikit-sedikit
- Urine yang keruh
- Urine berbau menyengat
- Kencing berdarah (hematuria)
- Demam
- Lemas
- Nyeri dubur (pada pria)
Gejala infeksi saluran kemih atas
Pada ISK atas, bakteri telah menginfeksi ureter dan ginjal. Gejala yang dapat timbul berupa:
- Demam tinggi
- Menggigil yang disertai keluar keringat
- Kulit memerah atau hangat
- Linglung (pada orang lanjut usia)
- Mual dan muntah
- Nyeri di pinggang belakang atau samping, atau di perut bagian atas
Kapan Harus ke Dokter
Jika mengalami gejala di atas, apalagi memiliki kondisi yang bisa meningkatkan risiko terkena infeksi saluran kemih, Anda bisa berkonsultasi dengan dokter secara online. Dokter akan mencari tahu penyebab keluhan dan meresepkan obat-obatan yang bisa dikirim ke rumah.
Bila Anda sudah dipastikan mengalami infeksi saluran kemih, tanyakan kepada dokter lewat chat ketika gejala tidak kunjung membaik. Dengan begitu, dokter dapat mengganti jenis obat atau menentukan metode pengobatan yang lain.
Jangan menunda untuk ke IGD rumah sakit terdekat jika mengalami keluhan berikut:
- Demam tinggi atau malah suhu badan rendah (<36°C)
- Menggigil
- Linglung
- Tampak sangat mengantuk
- Nyeri pinggang atau punggung
- Mual dan muntah
- Kencing berdarah
Perlu diketahui bahwa gejala infeksi saluran kemih hampir sama dengan gejala pada penyakit lain. Oleh sebab itu, pemeriksaan sejak dini diperlukan agar kondisi ini bisa cepat ditangani sebelum menyebabkan masalah kesehatan yang lebih serius.